Total Tayangan Halaman

Klasemen BPL

Selasa, 26 Februari 2013

Juan Mata: Lawan Tim Besar Harus Bermain Maksimal



Gelandang Chelsea Juan Mata mengkhawatirkan The Blues bakal kehilangan posisi di zona Liga Champions musim mendatang bila tetap memperlihatkan performa di bawah harapan bila menghadapi tim-tim besar.

Kekalahan 2-0 dari Manchester City membuat posisi mereka di peringkat tiga klasemen sementara terancam. Tottenham Hotspur bisa menyalip Chelsea jika mengalahkan West Ham United, Selasa (26/2) dinihari WIB Sedangkan Arsenal menguntit dengan selisih dua poin.

Sejak mengalahkan Arsenal dan Tottenham di awal musim, Chelsea kerap mengalami kesulitan bila bertemu tim besar. Peningkatan performa menjadi krusial, karena mereka masih harus berhadapan dengan Tottenham, Liverpool, Manchester United dan Everton.

“Jika itu kenyataannya, kami harus meningkatkan permainan di laga-laga ini,” ujar Mata dilansir London Evening Standard.

“Pertandingan-pertandingan penting adalah saat Anda menghadapi Man United, Man City, Arsenal, Tottenham, dan Liverpool – tim-tim terbaik di Liga Primer, dan Anda harus menunjukkan Anda berada di level ini.”

“Performa yang sudah kami perlihatkan [melawan City] belum cukup. Kami tidak mencetak gol, kami tidak mendapatkan tiga poin. Jika melawan tim seperti Man City, Anda harus selalu memberikan performa terbaik.”


 Sumber:http://www.goal.com/id-ID/news/1108/sepakbola-inggris/2013/02/25/3778933/juan-mata-lawan-tim-besar-harus-bermain-maksimal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar